Belakangan ini muncul rumor bahwa Mobile Legends akan menerapkan sistem global ban pada pertengahan MPL tahun 2022 yang akan datang.
Bagi para pecinta game MOBA tentu sudah tidak asing dengan sistem banned yang sudah sering banyak sekali dipergunakan dalam beberapa pertandingan mereka.
Melihat game Mobile Legends yang sudah semakin besar saat ini, sistem banned mereka pun semakin meningkat, dari hanya banned 2 hero, 5 hero, dan sekarang ada kabar burung mengatakan sistem global banned akan dimunculkan.
Global Ban di Turnamen Mobile Legends
Hal tersebut pertama kali langsung dibahas oleh salah seorang pemain profesional yaitu GPX Earl, yang menanyakan mengenai sistem global banned ini kepada Antimage saat live streaming.
Perkataan tersebut pun tidak diketahui kabarnya dari mana, hanya saja Earl menyebutkan hal tersebut sekaligus untuk memastikan kepada Antimage yang berasal dari EVOS Legends.
Apa Itu Global Ban?
Global ban sendiri adalah sistem banned yang berada di dalam game, di mana para pemain tidak dapat memilih hero yang sama atau yang sudah digunakan dalam game sebelumnya.
Sistem ini mewajibkan para pemain untuk menggunakan hero yang berbeda di setiap pertandingan, agar mereka tidak selalu berpatokan kepada hero yang sama terus menerus.
Tim dapat tetap memilih hero yang sama dengan syarat dimainkan oleh pemain yang berbeda dari game sebelumnya.
Sistem ini pun sudah digunakan di kompetitif MOBA lain, seperti Arena of Valor. Melihat Mobile Legends yang sudah memiliki banyak sekali hero di dalamnya, tentu saja sistem ini sudah bisa dilakukan.
Nah, bagaimana menurut kalian, apakah kompetitif MLBB akan menjadi semakin seru dengan adanya sistem ini?
Ikuti terus berita menarik hanya di panelesports.com