Sebut Onic Lebih Butuh Analis Dibanding Pelatih, Begini Kata Severine

  • Home
  • E-Sport
  • Sebut Onic Lebih Butuh Analis Dibanding Pelatih, Begini Kata Severine

In-game leader Onic G, Severine, mengungkapkan asalan timnya yang saat ini sedang mencari sosok analis dibanding pelatih.

ONIC G menjadi salah satu tim yang mendapatkan undangan untuk tampil di main event VCT 2022: Indonesia Stage 1 Challengers. Sebelumnya Riot Games, pihak penyelenggara memberi slot khusus untuk 3 tim dari Indonesia.

Tim dengan logo landak kuning ini sepertinya sangat serius menghadapi turnamen demi memuluskan jalannya ke Asia Pacific sampai VCT Masters.

Hal tersebut tentunya berbekal dari turnamen sebelumnya dimana Onic G sukses menjadi juara di SEA Esports Championship 2021 usai menumbangkan BOOM 3-1.

Severine, sang IGL yang beberapa waktu lalu hadir di acara NGOVI mengungkapkan bahwa timnya justru sedang membutuhkan analis daripada seorang pelatih.

Hal itu menimbulkan pertanyaan bagi para penggemar pasalnya keputusan tersebut berbeda dengan tim lain yang umumnya mencari pelatih dulu.

Di acara tersebut, Severine merasa bersyukur karena rekan-rekan di timnya mempercayai apa yang ia putuskan. Selain itu, rekan-rekannya juga tidak ada yang meragukan keputusan Severine.

Kalo coach tuh kayak penengah, so far enggak ada yang kayak nanya kenapa enggak kayak gini aja sih? Enggak ada pertanyaan kayak gitu. Jadi gue merasa mereka percaya gua. Jadi gua butuh orang yang buat nganalisa,” kata Severine.

Severine juga melanjutkan dengan adanya analis, ia bisa semakin yakin dengan keputusan yang dibuatnya. Sebaliknya jika ada pelatih, Severine merasa takutnya akan mengubah gameplay Onic.

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Shopping cart
There are no products in the cart!
Continue shopping
0
Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
  • Attributes
  • Custom attributes
  • Custom fields
Click outside to hide the compare bar
Compare