Genesis Dogma Terhempas di week-1 2022 PMPL ID Spring S5, Ini Tanggapan Nicil

  • Home
  • E-Sport
  • Genesis Dogma Terhempas di week-1 2022 PMPL ID Spring S5, Ini Tanggapan Nicil

Genesis Dogma Gids, kampiun pada liga PMPL ID season lalu agak terhempas di pekan pertama 2022 PMPL ID Spring Season 5. Pada akhir pekan pertama, Nicil dan kawan-kawan hanya bisa finish di peringkat 17 hasil 2 WWCD dan 66 kills dengan total point 113 dari lima hari pertandingan.

Meta yang berubah plus format turnamen yang beda dari musim sebelumnya kemungkinan jadi faktor kendurnya performa GD Gids. Selain itu bisa juga, gameplay mereka terbaca karena banyak tim serius mempelajari kekuatan mereka usai jadi juara PMPL Season 4 dan tampil di PMGC.

Nicil yang hadir dalam media interview menjelaskan kalau penyebab hasil tak memuaskan timnya di pekan pertama bukan karena strategi mereka yang terbaca lawan melainkan karena faktor chemistry. “Karena aku percaya dari dulu tim ini bukan kekuatan tembaknya jago tapi chemistry kita dalam in-game bermain bagaimana. Jadi kita harus mengembangkan itu lagi. Kalau chemistry itu dapat lagi, mau dari segi kita nembak, segi gameplay kita pasti dapat,” ungkap Nicil.

Kompetisi PMPL ID Spring Season 5 ini sangat menantang. Apalagi tim peserta kali ini sangat barbar. “Sekarang ini semua tim berkembang ya karena PMPL sudah season 5 dan sudah beberapa turnamen internasional berlalu seperti PMGC. Mungkin mereka juga belajar, contohnya mereka split-an mereka lebih detil, kalau kaya kita kan split-nya jauh-jauh, kadang ditabrak satu squad.”

“Sekarang satu orang lihat ada yang nembak aja langsung di rush. jadi sudah ngga banyak mikir. Sekarang orang ngga takut siapa dia, inilah kerasnya 2022 PMPL Spring Season 5,” tambah Nicil.

Untuk sekarang masih tersisa dua pekan lagi bagi GD Gids memperbaiki posisinya. Mampukah mereka memperbaiki chemistry dalam tim?

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Shopping cart
There are no products in the cart!
Continue shopping
0
Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
  • Attributes
  • Custom attributes
  • Custom fields
Click outside to hide the compare bar
Compare