Hanya dengan satu langkah lagi, RRQ bisa merebut gelar juara League Phase FFML Season 8 sekaligus tiket pertama menuju FFWS 2023 Bangkok.
Perjuangan keras Legaeloth dkk membawa RRQ ke puncak tidaklah mudah. Selama hampir 3 minggu berjuang menjaga posisi di papan atas klasemen.
RRQ sempat menghadapi tantangan besar pada week 2. Bersama sang pelatih Adi “Adyy” Gustiawan Legaeloth dkk masih bertahan di papan atas.
Salah satu cara Adyy untuk bisa menjaga posisi RRQ di papan atas klasemen adalah dengan kehadiran sang rusher, Rivaldo “Valdoo” Patty.
Menurut Adyy, kehadiran Valdoo sudah direncanakan untuk menghadapi kekuatan besar tim lainnya di mid-season untuk week 2 dan week 3.
“Pada week awal saya mainkan Wings dengan skema yang berbeda dan menuju mid-season sampai akhir week saya mainkan Valdoo dengan gameplay yang berbeda,” ucap Adyy pada ONE Esports eksklusif.

“Kenapa kami lebih unggul match point di mana Valdoo bermain karena metode mainnya berbeda dengan Wings, objektifitas main dengan Wings dan objektifitas main dengan Valdoo.”
“Jadi ada dua skema yang kami bawakan, sebelumnya saya sempat bilang untuk mengapa mainnya Valdoo match poinnya lebih tinggi karena objektifitas mainnya berbeda dengan Wings yang bermain di week awal,” tuturnya.
Adyy menambahkan, perubahan lineup RRQ di week 2 menuju ke week 3 telah ia rencanakan setelah tim mendapatkan data yang dibutuhkan.
“Kami sudah siapkan dua skema (permainan) di mana mainnya Valdoo pasti semua tim mulai dari 0 poin, kami tidak pernah tahu seperti apa gameplay mereka, dimulai dari 0 dan objektifitas zona, objektifitas (saat) perang semua data itu bisa kami dapat setelah Wings main,” tambah dia.

“Seberapa intens war 4vs4, seberapa intens war long-range, short-range semua data sudah kami dapat dari early ke mid-season, kami eksekusi di 2 week terakhir.”
Lantas, seperti apa persiapan Team RRQ menghadapi Final Week FFML Season 8? Apakah Adyy sebagai pelatih sudah menyiapkan strategi khusus?
Strategi khusus RRQ hadapi Final Week FFML Season 8, pede rebut gelar juara League Phase dan tiket FFWS 2023 Bangkok

Saat ini, pada klasemen sementara posisi RRQ berada di bawah POCO Star dengan total 505 poin dan POCO Star mengumpulkan total 552 poin.
Lebih lanjut, Adyy menyatakan timnya sudah menyiapkan strategi menghadapi Final Week FFML Season 8 di mana pertaruhan besar terjadi di sana.
Tidak ada ruang untuk kesalahan, anak asuhan Adyy harus bertarung dengan maksimal jika mereka mau menjadi juara League Phase.

“Banyak yang sudah kami siapkan terlepas dari gap point dengan tim di posisi ke-2, ke-3 dan lainnya sampai ke-12. Kami sudah siapkan beberapa skema (permainan), entah dari skema fight, skema (fight) long-range, skema short-range saya tidak terlalu khawatir seberapa jauh gap point yang kami ciptakan di mana yang memungkinkan, POCO Star untuk menyalip di leaderboard utama,” tuturnya.
Adyy menilai persaingan di Final Week FFML Season 8 akan terasa sulit dengan semua tim memiliki misi masing-masing mempertahankan diri.
Kendati demikian, Adyy memaparkan bahwa RRQ bisa saja bermain “tidak seperti biasanya” untuk Final Week nantinya mengingat pertaruhan yang begitu besar.
“Nanti lihat semua di week 4, akan kami improve lagi seberapa besar kans untuk war early, mengubah jalur rotasi nanti kami pertimbangkan lagi walau sudah kami siapkan. Namun, masih ada hal yang harus dipertimbangkan sebelum kami mengambil keputusan mau bermain seperti apa, pola permainan sudah ada,” papar dia.
Terakhir, Adyy menyampaikan beberapa aspek penting yang menjadi fokus perbaikan RRQ menghadapi Final Week FFML Season 8.
“Paling untuk disiplin lebih ke arah disiplin ke late game, ada beberapa mistake seperti di Kalahari, juga Nexterra walau (kami sempat) BOOYAH tapi masih ada mistake kecil yang bisa menjadi blunder bagi tim kami coba perbaiki itu,”

“Mulai dari miskomunikasi, pengambilan keputusan yang kurang matang, keraguan masing-masing pemain harus kami perbaiki sebelum ke partai Final nanti,” pungkas dia.