Jungler RSG PH, Demonkite, berhasil terpilih menjadi MVP Finals MPLI 2023 usai berhasil membantu timnya meraih kemenangan 3-1 atas ECHO di grand final. Hal ini menunjukkan bahwa pergantian posisi di posisi jungler ini membawa berkah bagi tim.
RSG PH berhasil menjadi juara MPLI 2023 yang digelar di GBK Basketball Hall, Jakarta, pada Minggu (19/11). Pemain yang sempat dipinjamkan ke RSG MY untuk bermain di MPL MY S12 itu benar-benar menjadi roh permainan tim di sepanjang turnamen.

Di awal pengumuman roster, hadirnya Deminkite untuk kembali menjadi bagian dari RSG PH terbilang cukup mengejutkan. Sebagai pemain pinjaman yang gagal meraih gear di MPL MY S12, ia dipercaya menggantikan posisi Irrad yang tengah naik daun untuk menghadapi MPLI 2023.
Dari pertandingan demi pertandingan, Demonkite berhasil menunjukkan permainan hebatnya, terutama dalam menggunakan Martis sebagai tank jungler. Permainannya begitu menakutkan, termasuk di grand final.
Andalkan Martis, Demonkite raih gelar MVP Finals MPLI 2023

Menghadapi ECHO yang sangat diunggulkan di grand final karena memiliki perjalanan yang sangat mulus di babak playoff, RSG PH tampak sangat percaya diri, meski mereka harus menapaki jalan terjal di lower bracket sejak awal.
Terlebih, RSG PH berhasil membalaskan dendam atas AP BREN di final lower bracket sebelum partai final digelar. Hal ini membuat mereka terlihat lebih cepat panas dan tampil luar biasa sejak awal.
Dalam empat game yang ada di grand final, Demonkite tiga kali memainkan Martis dan semuanya berhasil membuahkan kemenangan. Ia sempat sekali menggunakan Baxia, tetapi gagal berbuah kemenangan.
Performa terhebat Demonkite menggunakan Martis ini ada di game keempat, di mana RSG hanya tinggal membutuhkan satu kemenangan lagi untuk merengkuh gelar juara. Ia sukses mendominasi permainan sejak early game hingga memiliki KDA 6/0/7 dan sudah mampu mengakhiri permainan di menit ke-11.

Performa hebatnya di sepanjang grand final MPLI 2023 menggunakan Martis ini membuat dirinya terpilih menjadi MVP. Ia sukses mengalahkan Nathzz yang juga mendapatkan banyak pujian atas kontribusinya kepada tim.
Gelar MVP Finals MPLI 2023 ini membuat dirinya mendapat hadiah sebesar US$1.000 atau lebih dari Rp15 juta, sebagai penghargaannya sebagai pahlawan kemenangan tim.